BM Bergerak

ARW : Toleransi Beragama Adalah Manifestasi Nilai-Nilai Pancasila

SUPERMAKSS.COM –  Ridwan Andi Wittiri anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan mengunjungi warga Campagayya, Kelurahan Panaikang, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar, Jum’at (23/08/2019), dalam rangka  menggelar seminar kebangsaan dengan tema Toleransi dan lmplementasi Pancasila Dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan dalam materi menyampaikan berbagai persoalan yang terjadi akhir-akhir ini terutama persoalan isu rasisme yang sempat ramai di media dan menyebar di masyarakat perlu disikapi dengan hati-hati, karena berbahaya bagi persatuan bangsa, “semangat Pancasila perlu digalakkan sebagai benteng pertahanan” ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Sulsel ini.

Negara kita kaya akan keanekaragaman suku, agama, bahasa dan adat istiadat, dan ini menjadi aset yang yang perlu kita jaga, dan pendiri bangsa telah menjadikan Pancasila sebagai alat perekat atas keanekaragaman tersebut, oleh karena itu saya menghimbau generasi pelanjut untuk tetap menjadikan Pancasila sebagai ideologi negara satu-satunya, ujar ARW.

Kegiatan ini diikuti lebih dari 200 warga merupakan perwakilan dari beberapa umat beragama dan suku yang ada di Sulsel, Bugis, Makassar, Toraja serta Mandar ini bersama-sama menegaskan untuk merawat dan menjaga persatuan di masyarakat, Pungkas ARW. (*)

Click to comment

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Most Popular

To Top